Artikel Paling Dicari

Kamis, 15 Desember 2011

Modus 2: Meminta Transfer Uang

Sasaran penipuan: UANG

Modus yang kedua ini memanfaatkan celah anda yang sering melakukan transaksi transfer uang, namun bukan berarti kalau anda tidak sering melakukan transaksi transfer uang anda tidak akan jadi target modus ini. Karena baik modus 1 maupun modus 2 si penipu mengirim SMS secara massal kepada nomor target baik itu dengan pencet nomor asal-asalan maupun nomor yang ada pada database mereka.

Modus ini meminta anda untuk mengirim uang ke nomor rekening penipu, tanpa menyebutkan jumlah yang harus ditransfer. Jadi modus yang ke-2 ini benar-benar sangat untung-untungan sekali memanfaatkan kelengahan anda. SMS yang jamak diterima dari modus 2 ini berisi pesan sebagai berikut:

“Tolong uangnya ditransfer ke rek ini xxxx(nama bank) a/n XXXXXX (nama pemilik rekening yg entah nama sebenarnya atau fiktif) no rek 02xxxxxxxxx. Thanks.”

Varian dari modus yang ke-2 ini adalah dengan menambahkan nomor ponsel lain dimana anda diminta untuk mengkonfirmasi ke nomor tersebut bila anda sudah mentransfer uangnya. SMSnya sebagai berikut:

“Tolong uangnya ditransfer ke rek ini xxxx(nama bank) a/n XXXXXX (nama pemilik rekening yg entah nama sebenarnya atau fiktif) no rek 02xxxxxxxxx. Kl sudah transfer konfirmasi ke nomor baruku 081xxxxxxxx. Thanks.”

2 komentar:

  1. contoh sms penipuan bisa dilihat di http://www.kumpulansmspenipuan.blogspot.com/

    BalasHapus
  2. mirip penipuan atas nama pt taspen yg nantinya digiring buat mobile banking dan disedot uangnya

    BalasHapus